Penataran Seputar Ramadhan Kab.Sidrap, Sulawesi Selatan #2

Materi 2
Ust. Yusran Anshar, LC

"Menata Hati untuk Syurga yang Tertinggi"

MUQADDIMAH
Persoalan ramadhan adalah persoalan ketaqwaan, untuk mencapai keridhaan Allah pun juga harus adanya ketaqwaan.. sehingga, kesibukan menjelang ramadhan yang tidak ada sangkut pautnya dengan ketaqwaan haruslah dihindari,, contoh yang menyita banyak perhatian adalah pilpres dan piala dunia..

Di kampung akhirat, yang diandalkan seseorang adalah "qalbin salim", yaitu orang2 yang menjaga kebersihan hatinya, yang dengannya derajat seseorang akan diangkat setinggi2nya sampai menggapai jannatu firdaus.. 

FIQIH PUASA

Definisi : 
Makna : menahan diri
Istilah : Puasa adalah menahan diri dari makan, minum, jima' dan hal2 yang membatalkannya mulai dari sejak terbitnya fajar shadiq, hingga terbenam matahari disertai dengan niat.

Hal2 yang awalnya di halal kan dalam bulan ramadhan, kemudian diharamkan menunjukkan bahwa hal2 yang makruh terlebih2 lagi hal2 yang memang diharamkan maka keharamannya lebih berat lagi

Hukum puasa 
Adalah wajib, dan bukan hanya wajib

Al-Baqarah:183 - Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa,

Memulai puasa
Mulailah berpuasa dengan rukyatul hilal (setelah dilihatnya hilal)

Siapa yang wajib berpuasa 
1. Muslim
Bahkan orang2 yang melakukan kesyirikan dan juga orang2 yang tidak melakukan shalat maka sebagian ulama mengatakan tidak sahnya mereka untu, berpuasa. Namun jika ada yangingin berpuasa maka jangandihalangi, karena ini adalah tanda 2 kebaikan. Cukup qt ingatkan agar puasa mereka sempurna maka harus shalat

2. Baligh, tanda2nya slah satu dibawah ini
- kumis,
- mimpi basahan
- haidh (bagi wanita)
Rasulullah mengajarkan puasa untuk anak2 mereka (shahabat) meski mereka belum baligh, sama halnya saat mengajarkan mereka sholat (jika berusia 10 thn, maka anak2 boleh dipukul jika tidak shalat )

3. Aqil, Berakal

4. Muqim
Tidak melakukan perjalanan... bagi orang yang melakukan perjalanan maka bagi dia pilihan, apakah mau Berpuasa ataukah berbuka, rasulullah telah memberikan contoh, beliau kadang berpuasa dan kadang tidak bepuasa, dan kadang pula memberikan pujian pada orang yang tetap berpuasa

5. Mumayyis

6. Tidak haid dan nifas

7. Niat
Persoalan dalam hati, tidak dilafadzkan meski di dalam hati... niat nya ikhlas.. .


Hal yang membatalkan puasa :
- jima' 
- makan dan minum secara sengaja
- memasukkan makan dan minum kedalam perut
Memasukkan makanan tidak sampai ke dalam kerongkongan maka tidak membatalkan puasa..
- keluar mani saat terjaga
Bila tidak terjaga, saat tidur mimpi basah, maka tidak membatalkan puasa.
keluar madzi, tidak membatalkan puasa
- muntah yang disengaja
- haid dan nifas
- murtad 

Tidak membatalkan puasa :
- waktu fajar telah masuk dan masih dalam keadaan junub
- bersiwak ketika berpuasa.
" jika saya tidak memberatkan ummat ku, maka akan kuwajibkan bersiwak setiap hendak shalat"
- berkumur2 dan memasukkan air kedalam hidung
- berhubungan dengan istri namun tidak sampai berjima'
- berbekam dan donor darah : 
tidak mengapa, namun dikhawatirkan lemah, dan menjadi makruh jika dia lemah,,, daan bisa menjadi batal jika kelemahan itu membuatnya berbuka, dan orang yang membekam juga batal krn orang yang membekam adalah penyebab
- makanan yang tidak masuk ke kerongkongan..
Sekedar mencicipi, 
- bercelak dan tetes mata.
- mandi dengan menyiram kepala dengan air di siang hari
- menelan dahak
- menelan sesuatu yang sulit dihindari (misalnya darah akibat luka dalam mulut)

Orang2 yang dibolehkan untuk berbuka
- orang sakit yang berbahaya baginya jika berpuasa dan orang yang berpergian.
- wanita haid dan nifas
- wanita hamil dan menyusui, membayar fidhyah, jika sanggup berpuasa maka bisa di qadha'
- orang tua baik perempuan maupun laki2 yang tidak mampu lagi untuk berpuasa. Baginya cukup membayar fidhyah..

Puasa yang sempurna
- menjaga diri dari hal2 yang membatalkan : menggunjing, namimah dll
- memaksimalkan ibadah.
Rasulullah bersabda: "Sholatlah seakan2 sholat mu yang terakhir" 
agar qt mempersembahkan sholat qt yang terbaik.. seperti itu pula dengan puasa, maka persembahkanlah puasa ini puasa terbaik, karena bisa jadi puasa ini adalah puasa yang terakhir buat qt..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentarnya masuk kotak penampungan dulu ya...

Just make sure saya baca satu persatu :-)